Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Gorontalo memberikan apresiasi kepada 97,9 Insania FM Gorontalo sebagai mitra pengawas Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Penghargaan tersebut diberikan kepada berbagai pihak yang telah berkontribusi dalam mengawal tahapan Pilkada 2024 dan diserahkan langsung oleh Anggota Bawaslu Provinsi Gorontalo, Moh. Fadjri Arsyad, pada Jumat (07/02/2025), di Hotel Grand Q, Kota Gorontalo.

Dalam sambutannya, Moh. Fadjri Arsyad, selaku anggota Bawaslu menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada para mitra yang telah berperan aktif dalam memastikan proses Pilkada berjalan dengan baik. Tanpa kerja sama ini, pengawasan tidak akan berjalan dengan maksimal.

Selain Insania FM penghargaan ini diberikan kepada para mitra pengawas Pilkada 2024 diantaranya Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Gorontalo, perguruan tinggi negeri dan swasta, Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi Gorontalo, organisasi keagamaan dan kepemudaan, para insan media cetak, radio, televisi serta media online.

“Para penerima penghargaan dinilai telah berperan aktif dalam menjaga transparansi dan kredibilitas pemilu dan pemilihan di Provinsi Gorontalo,” ungkap Fadjri.

Sementara itu, Perwakilan Insania FM Gorontalo berharap kerjasama ini menjadi faktor kunci dalam meningkatkan kualitas pengawasan pemilu dan pemilihan.

“Dengan adanya apresiasi ini, tentunya Insania FM kedepannya dapat memberikan sinergi antara Bawaslu dan terus terjalin pada pemilihan-pemilihan berikutnya”, kata Umar Dali selaku perwakilan PT Dakwah Gorontalo Cerah.


Editor: Umar Dali